Tokyo, KompasOtomotif - Ada saja teknik pemasaran yang dilakukan pabrikan sepeda motor untuk sukses menopang penjualan. Kali ini, Yamaha punya cara unik, mencoba menyentuh sisi anak muda yang gemar nonton film kartun Jepang (Anime), dengan meluncurkan serial "Master of Torque".
Tanyangan berdurasi lima menit-an ini dibuat untuk mempromosikan model terbarunya MT-09, dan MT-07. Layaknya kartun anime lain, serial ini dibuat dalam bahasa Jepang dilengkapi terjemahan Inggris. Diunggah via Youtube menggunakan akun resmi Yamaha. Di laman ini juga menampilkan berbagai informasi lain menyangkut kebudayaan Jepang dan lokasi asli yang menjadi setting serial anime itu, termasuk "National Rute 246".
Ceritanya cukup "ribet", melibatkan salah satu perusahaan besar Hyuga Corporation, produsen baju khusus yang bisa meningkatkan kemampuan atletis manusia jadi lebih baik. Ada tiga tokoh utama yang berperan di film ini, Dan Amo, Kotrao Hyuga, dan Makina Mikage. Amo hidup sebagai karyawan biasa di Hyuga Corp, tetapi punya pekerjaan sampingan sebagai kurir. Ia mengendarai MT-09 Street Rally. Sedangkan Kotaro mengendarai MT-09, dan Makina memilih MT-07.
Tampilan gambar yang ada dalam anime ini apik, menggambarkan tunggangan baru Yamaha itu jadi lebih menarik untuk dikendarai. Efek cermin di tangki yang ditimbulkan ketika Amo berkendara di tengah kota juga menarik untuk diperhatikan, begitu detail.
Dari pada penasaran, lebih baik langsung simak episode perdananya, yang berjudul “Idle Roughness” berikut ini. Episode selanjutnya, berjudul “Understeer” akan menyusul 16 Mei 2014. Simak tayangan berkut!
Terima kasih telah membaca artikel tentang
Yamaha Promosi Lewat "Master of Torque" di blog
Zona Cool jika anda ingin menyebar luaskan artikel ini di mohon untuk mencantumkan link sebagai Sumbernya, dan bila artikel ini bermanfaat silakan bookmark halaman ini diwebbroswer anda, dengan cara menekan Ctrl + D pada tombol keyboard anda.
Artikel terkait :
BMW Bekas di "Dealer" Resmi Ternyata LarisJakarta, KompasOtomotif - Setahun berjalan, mobil bekas "mint condition" yang dijual BMW Group … Read More...
Yamaha Promosi Lewat "Master of Torque"Tokyo, KompasOtomotif - Ada saja teknik pemasaran yang dilakukan pabrikan sepeda motor untuk su… Read More...
Dituduh Kriminal, Toyota Didenda 1,2 Miliar DollarWashington, KomopasOtomotif - Pabrikan nomor satu di dunia, Toyota Motor Corporation, kini seda… Read More...
Honda Civic "Station Wagon" buat Balap
Swanley, KompasOtomotif - Station wagon, sesuai dengan model, biasanya identik dengan mob… Read More...
30 "Supercar" Tes Performa Pertamax Racing ke BandungJakarta, KompasOtomotif — Sekitar 30supercar dan sportcar yang terdiri dari Lamb… Read More...
Mobil Listrik "Loyo" di Suhu EkstremCalifornia, KompasOtomotif - Pusat penelitian AAA Automotive Research Center di California Sela… Read More...
Ban Radial Baru untuk Pikap dan TrukSukabumi, KompasOtomotif - PT Bridgestone Tire Indonesia (BSIN) kembali meluncurkan produk baru… Read More...
Jutaan Pembelian Mobil Via "Online" Bermasalah
California, KompasOtomotif — Ada berita buruk bagi Anda yang gemar belanja via internet (… Read More...
Mobil Listrik BMW Siap Tembus 100.000 UnitMunich, KompasOtomotif - BMW siap memproduksi lebih dari 100.000 unit mobil listrik berlabel "i" sam… Read More...
VW Tetap Bertahan di RusiaHanover, KompasOtomotif - Grup Volkswagen memastikan tetap pada rencana semula, ekspansi bisnis… Read More...
Kata Share | Mas Sehat | Ston SEO Responsif Blogger Template
Suka artikel ini? Bagikan :